Rabu, 08 Oktober 2014

Pure Motivation

Seorang entrepreneur harus senantiasa menempatkan dirinya di zona positif (positive zone). Memang ancaman bagi seorang entrepreneur sangat besar namun dengan konsekuensi income yang diterima juga tanpa batas (unlimited) seluas rizki Allah yang ada di alam semesta ini.

Hal yang mendasar yang menjadi bahan bakar penggerak seorang entrepreneur untuk selalu bekerja keras adalah impiannya (mission) yang dia miliki dan juga motivasi dari luar. Mengenai motivasi, menurut saya, motivasi  selain berasal dari seorang motivator terkenal atau seorang ulama, kita juga perlu menggalih motivasi yang terkandung di dalam Kitab Suci Al-Qur'an. Nah, motivasi yang kita dapat sewaktu membaca Al-Qur'an dan terjemahannya itu adalah sumber motivasi yang murni (Pure Motivation) dan berdampak positif bagi diri kita untuk senantiasa berjalan di jalur yang benar.

Al-Qur'an adalah petunjuk dari Allah bagi umat manusia yang disampaikan berupa kalam. Inilah bentuk kasih sayang Allah kepada hamba-Nya agar bisa selamat di dunia dan di akhirat, amin.