Rabu, 30 November 2016

PSG di Kapal BIMASAKTI UTAMA

Siswa SMK Pelayaran Yahari telah melaksanakan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) atau mungkin lebih akrab dikenal dengan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Kapal BIMASAKTI UTAMA. Kegiatan ini adalah hasil kerjasama antara SMK Pelayaran Yahari dengan  PT PELNI Surabaya. Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa tingkat 10, 11, dan 12 baik dari jurusan Nautika maupun Teknik selama 11 hari, mulai tanggal 19 November s/d 29 November 2019. Kegiatan ini merupakan suatu bentuk penyelenggaraan pendidikan keahlian profesional, yang memadukan secara sistematik dan sinkron antara program pendidikan di sekolah dan program pengusahaan yang diperoleh melalui kegiatan bekerja langsung di dunia kerja untuk mencapai suatu tingkat keahlian profesional.